Lontar.id – BJ Habibie berpulang. Ucapan belasungkawa tak henti mengalir. Indonesia benar-benar berduka. Hanya hitungan menit setelah kabar Habibie berpulang, ucapan duka terus berdatangan.
Almarhum bernama lengkap Bacharuddin Jusuf Habibie meninggal dunia di RSPAD Gatot Soebroto, Rabu (11/9/2019). Kabar tersebut beredar sekitar pukul 18.10 WIB.
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) juga turut mengucapkan duka mendalam.
“Innalillahi wainnaillaihi rajiun. Perkenankan saya atas nama seluruh rakyat Indonesia dan pemerintah menyampaikan duka yang mendalam, menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas berpulangnya ke Rahmatullah Bapak Profesor BJ Habibie, tadi jam delapan belas lebih lima di RSPAD Gatot Soebroto,” kata Jokowi kepada Wartawan di RSPAD Gatot Soebroto.
Habibie merupakan presiden ke-3 RI. Pria kelahiran Parepare, Sulsel, 83 tahun lalu tersebut, merupakan salah satu putra terbaik Indonesia. Berbagai penghargaan nasional hingga dunia pernah ia rengkuh semasa hidup.
Selamat jalan Eyang Habibie. Warisan besarmu pada bangsa akan menjadi inspirasi besar demi melahirkan Habibie baru sebagai penerusmu kelak.
Penulis: Ruslan