Lontar.id – Hingga Rabu, 30 Juni 2021, taman pemakaman umum (TPU) Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara, telah menampung sedikitnya 900 jenazah warga yang dimakamkan dengan protokol pemakaman jenazah Covid-19. TPU Rorotan dibuka pada Jumat, 26 Maret 2021.
Dari pantauan jurnalis Lontar di lokasi, sejumlah petugas tampak bekerja memakamkan jenazah di TPU dengan lahan seluas dua hektar ini. Berikut foto-fotonya:
Sejumlah alat berat yang disiagakan di area TPU Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara, Rabu, 30 Juni 2021. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.Sejumlah petugas pemakaman lengkap dengan baju hazmat, saat memakamkan jenazah di TPU Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara, Rabu, 30 Juni 2021. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.Sejumlah petugas pemakaman memasukkan peti jenazah berisi jenazah warga yang terkonfirmasi positif Covid-19, Rabu, 30 Juni 2021. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.Beberapa warga yang berziarah kubut di TPU Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara, Rabu, 30 Juni 2021. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.Seorang petugas pemakaman beristirahat seusai memakamkan jenazah di TPU Rorotan, Rabu, 30 Juni 2021. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.Warga yang berpelukan seusai pemakaman di TPU Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara, Rabu, 30 Juni 2021. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.Sejumlah ambulans yang membawa jenazah menuju TPU Rorotan, Cilincung, Jakarta Utara, Rabu, 30 Juni 2021. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.