JAKARTA, LONTAR.id – Awal tahun sering diiringi oleh beragam harapan. Baik soal asmara, kehidupan, mau pun karier. Khusus bagi anda para pencari kerja di awal tahun ini, ada beberapa referensi yang dapat dicoba untuk memulai. Seperti dilansir di situs jadwalevent.web.id, beberapa event job fair untuk para pencari kerja mulai dibuka pada beberapa kota di Indonesia. Kesempatan kerja tersebut terbuka untuk beragam tingkatan pendidikan.
Salah satu kota yang bakal menggelar pameran bursa kerja adalah Kabupaten Dharmasyara, Provinsi Sumatera Barat. Pameran akan berlangsung 3-4 Januari 2019, dan mulai Pukul 08.00-selesai.
Kegiatan ini gratis dan berlokasi tepat di Auditorium, Kantor Bupati Dharmasraya Jl. Lintas Sumatera Km.02, Pulau Punjung, Sumatera Barat.
Selain itu, pameran kerja lainnya juga ada di Kota Bekasi. Bekasi Job Fair akan berlangsung 9-10 Januari 2019 di Bekasi Junction (Area Food Court. Pameran kerja ini juga terbuka untuk umum dari semua jenjang pendidikan. Juga disebutkan akan ada lebih dari 30 perusahaan job fair konvensional dan 40 perusahaan job fair digital.
Kegiatan ini juga gratis tapi bersyarat. Syaratnya sederhana, cukup mendownload aplikasi data link di Playstore untuk mendapatkan nomer antrian sebagai syarat mengikuti job fair.
Dalam waktu dekat, di Ibu Kota juga bakal menggelar Jakarta Career Day. Bagi anda para pemuda yang berniat berkarier di Ibu Kota, Event bursa kerja akan memberikan anda kesempatan bertemu puluhan HRD dan langsung dapat melamar ke puluhan perusahaan ternama di Jakarta dan sekitarnya.
Kegiatan Jakarta Career Day akan berlangsung 15-16 Januari 2019, di Mall Mall WTC Mangga Dua, Lantai Dasar, Jl. Manggadua Raya – Jakarta Utara (samping Stasiun Kampung Bandan). Acara akan mulai pukul 10.00-16.00 WIB.
“Pastikan hadir dan undang teman-teman yang butuh pekerjaan. Terbuka untuk umum, tersedia loker pendidikan D3-S1 & SMA/SMK.”
Untuk kalian yang masih penasaran dengan syarat-syarat yang mesti dipersiapkan, juga dapat mengunjunginya di media sosial Instagram @okekerja atau di situs Okekerja.com. Sistem job fair sendiri menggunakan pola seleksi perusahaan secara langsung. Jadi para pencari kerja sudah harus segera menyiapkan CV dan dokumen lainnya.