Jakarta, Lontar.id – Pasangan calon Presiden Prabowo Subianto menanggapi hasil quick count sejumlah lembaga survei yang mengunggulkan pasangan Jokowi-Ma’ruf di Pilres 2019. Prabowo meminta pada para pendukung dan relawannya agar tetap bersabar menunggu hasil langsung dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Ia mengingatkan agar semua relawan bersabar dan tidak terprovokasi pada hasil sementara, karena menurut dia hasil quick count saat ini dapat menggiring opini masyarakat. Sehingga Prabowo menekankan agar menjaga formulir C1 di tingkat kecamatan, sebab kunci kemenangan pihaknya berada di tingkat paling bawah.
Prabowo juga menuding hasil quick count yang dikeluarkan sejumlah lembaga survei, mengandung unsur kebohongan dengan mengunggulkan pasangan Jokowi- Ma’ruf.
“Awasi TPS, amankan C1 dan jaga di kecamatan jangan sampai lengah. Saya imbau semua relawan agar tenang dan tidak terprovokasi,” kata Prabowo, Rabu (15/4/2019).
Sementara calon Presiden Jokowi yang diunggulkan hasil quick count menyebut, agar semua tim pemenangan Jokowi-Ma’ruf yang tergabung dalam Tim Kampanye Nasional (TKN), agar fokus mengawal di Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Alasan Jokowi meminta tim TKN mengawal pemilu di TPS, guna menghindari adanya kecurangan pemilu.
“Tugas kami adalah mengawal TPS de desa dan kecamatan,” akunnya