Jakarta, Lontar.id – Hasil Rekapitulasi berjenjang yang saat ini masih berlangsung di KPU telah memberikan gambaran awal soal siapa saja Caleg DPR RI di Dapil Sulsel yang meraih suara pribadi tertinggi.
Dari Tiga Dapil di Sulsel, ada tiga nama Caleg dari partai berbeda yang menjadi penguasa Dapil. Dua orang merupakan petahana, dan satu lainnya adalah wajah baru yang merupakan mantan Bupati.
Di Dapil Sulsel I, nama Caleg Petahana Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Amir Uskara menjadi peraih suara tertinggi. Berdasarkan data rekap sementara di Dapil yang meliputi Kota Makassar, Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng, dan Selayar itu, Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP PPP itu meraih 88.928 suara pribadi.
Perolehan suara sementara AU–akronim namanya sudah sulit dikejar oleh para rivalnya yang lain. Keunggulan suara Amir Uskara berada di atas Caleg petahana Golkar Hamka B Kady yang berada di urutan kedua dengan 84.931 suara. Disusul oleh Caleg Petahana Gerindra, Azikin Solthan dengan raihan 71.955 suara pribadi.
Diketahui, pada 2018 lalu, Amir Uskara bersama 8 Legislator DPR dipilih oleh Lembaga Panggung Indonesia sebagai Wakil Rakyat berkinerja terbaik. Raihan suara Legislator yang baru saja menyandang gelar Doktor Ilmu Akuntansi dari Universitas Padjajaran (Unpad) Bandung ini meningkat signifikan dibanding Pileg 2014 lalu.
Berdasarkan data internal sementara tim pemenangan Amir Uskara, suara pribadi mantan Ketua DPW PPP Sulsel itu telah mencapai 93.000 lebih.
“Itu belum termasuk beberapa Kecamatan, dan masih merupakan data internal tim saya,” kata Amir Uskara saat dihubungi Lontar.id, Selasa (14/5/2019).
Amir Uskara mengatakan, dirinya sangat berterima kasih kepada para konstituennya di Sulsel karena kembali dipercaya sebagai wakil mereka di DPR. Ia mengaku akan mengemban amanah untuk berjuang maksimal memperjuangkan kesejahteran masyarakat Sulsel lewat berbagai kebijakan strategis dari pusat ke Daerah.
“Insya Allah, lewat berbagai kebijakan-kebijakan pemerintah di Pusat akan kami perjuangkan maksimal lewat legislatif,” ujarnya.
Senada, Caleg Petahana Gerindra Azikin Solthan mengatakan, data perolehan suara yang ramai tersebar masih bersifat sementara.
Mantan Bupati Kabupaten Bantaeng dua periode ini mengatakan, berdasarkan data internal timnya (minus 1 kelurahan di Parangtambung, Makassar), total suara pribadinya adalah 74.591 suara dengan selisih 18.255 dibanding raihan 2014 lalu sebesar 56.336 suara.
Azikin mengaku punya kiat untuk menjaga hubungan yang baik dengan konstituennya dalam setiap agenda reses.
“Memperjuangkan dan menyalurkan aspirasi masyarakat, dan menjaga integritas sebagai Anggota DPR,” ujarnya.
Sementara, di Dapil Sulsel II, nama Caleg petahana DPR asal Gerindra, Andi Iwan Darmawan Aras (AIA) meraih suara pribadi tertinggi dibanding para caleg lainnya.
Berdasarkan data sementara, AIA akronim namanya meraih 84.702 suara pribadi. AIA unggul atas Caleg petahana Golkar, Andi Rio Idris Padjalangi dengan raihan 71.420 suara pribadi.
Lalu disusul oleh Caleg petahana PKS, Andi Akmal Pasluddin di posisi ketiga dengan 66.340 suara pribadi.
AIA mengatakan, data yang masuk sudah sangat mirip dengan hasil perhitungan internal timnya.
Bahkan sangat sulit untuk berubah secara signifikan. Meski hasil perhitungan sudah ketahuan, dirinya tetap menunggu hasil rekapitulasi akhir KPU.
“Saya melihat rekapitulasi di tingkat kecamatan dan kabupaten, hasilnya tak akan berubah, trendnya positif sulit sekali berubah. Saya tetap menunggu hasil rekap KPU,” kata Iwan Darmawan Aras.
Sementara, di Dapil Sulsel III, mantan Bupati Sidrap dua periode Rusdi Masse (RMS) menjadi peraih suara pribadi terbesar baik di Dapil-nya maupun untuk seluruh Caleg DPR RI di Sulsel.
Suara sementara yang diraih Caleg NasDem tersebut adalah 119.064. Di Dapil Sulsel III sendiri tak ada satupun petahana yang berhasil terpilih.
Dari 7 Kursi di Dapil yang meliputi Kabupaten Sidrap, Pinrang, Enrekang, Toraja, Toraja Utara, Luwu, Lutra, Lutim, dan Palopo ini, keseluruhan didominasi oleh wajah baru. Raihan suara RMS yang besar ikut membantu perolehan suara partai NasDem yang sukses mengunci dua kursi.
Keunggulan RMS nyaris 50 persen suara dibanding Caleg Golkar Muhammad Fauzi di posisi kedua dengan suara pribadi 63.076. Kemudian disusul Caleg Gerindra, La Tinro La Tunrung dengan 51.187 suara pribadi.
Berikut Nama dan Perolehan Suara Caleg DPR RI yang Diprediksi Lolos untuk 3 Dapil di Sulsel:
Dapil Sulsel I: Makassar, Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng, dan Selayar
Kuota: 8 Kursi
- Amir Uskara: 88.926 suara pribadi (PPP)*
- Hamka B Kady: 84.931 suara pribadi (Golkar)
- Azikin Solthan: 71.955 suara pribadi (Gerindra)
- Aliyah Mustika Ilham: 56.105 suara pribadi (Demokrat)
- Ashabul Kahfi: 53.479 suara pribadi (PAN)
- Andi Ridwan Wittiri: 46.101 (PDIP)
- Rapsel Ali: 42.725 suara pribadi (NasDem)
- H. Haruna: 43.987 (PKB))
*5 Petahana
Dapil Sulsel II: Maros, Pangkep, Barru, Parepare, Bone, Sinjai, dan Bulukumba
Kuota: 9 Kursi
- Andi Iwan Darmawan Aras: 84.702 suara pribadi (Gerindra)*
- Andi Rio Padjalangi: 71.420 suara pribadi (Golkar)
- Andi Akmal Pasluddin: 66.340 suara pribadi (PKS)
- A. Yuliani Paris: 56.723 suara pribadi (PAN)
- Supriansa:54.659 suara pribadi (Golkar)
- Hasnah Syam: 51.871 suara pribadi (NasDem)
- Syamsu Niang: 48.376 suara pribadi (PDIP)
- Muh. Aras: 39.853 suara pribadi (PPP)
- Andi Muawiyah Ramli: 34.471 suara pribadi (PKB)
*5 Petahana
Dapil Sulsel III: Sidrap, Pinrang, Enrekang, Toraja, Toraja Utara, Luwu, Lutra, Lutim , dan Palopo
Kuota: 7 Kursi
- Rusdi Masse: 119.064 suara pribadi (NasDem)
- Muhammad Fauzi: 63.076 suara pribadi (Golkar)
- La Tinro La Tunrung: 51.187 suara pribadi (Gerindra)
- Sarce Bandaso: 46.321 suara pribadi (PDIP)
- Muh. Dhevy Bijak: 45.790 (Demokrat)
- Mitra Fakhruddin: 44.400 suara pribadi (PAN)
- Eva Stevani Rataba: 44.247 suara pribadi (NasDem)
-Data Masih Bersifat Sementara
-Urutan Berdasarkan Suara Pribadi Tertinggi Caleg