Lontar.id – Sebanyak 165 jiwa warga bantaran Sungai Jompo di Jl Bromo, Desa Klungkung, Kecamatan Sukorambi, Kabuoateb Jember, Jawa Timur, mengungsi akibat banjir.
Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Agus Wibowo, menyatakan, banjir tersebut terjadi pada hari Sabtu (1/2/2020), sore, sekitar pukul 16.56 WIB, yang disebabkan oleh hujan deras di hulu Kali Jompo.
“Dampak banjir mengakibatkan 165 jiwa mengungsi ke tenda-tenda yang didirikan oleh masyarakat di bantaran Sungai Kalijompo, serta satu jembatan terputus atau rusak berat,” jelasnya.
TRC BPBD Kabupaten Jember telah melakukan kaji cepat dan evakuasi korban, terutama masyarakat yang tinggal di bantaran sungai.