Tuesday, May 20, 2025
Jaringan :   Cermis.id   Etnis.id
Lontar.id
  • PaliwaraNews
  • BiwaraIndepth
  • NusantaraBudaya
  • KanggaOlahraga
  • RagamHiburan
  • KolomOpini
No Result
View All Result
Lontar.id
Home News

Dua Pekan Berlalu Pasca Hilangnya Pendaki di Bawakaraeng

Oleh Syariat Tella
26 February 2019
in News, Peristiwa
Dua Pekan Berlalu Pasca Hilangnya Pendaki di Bawakaraeng

Pendaki di Gunung Bawakaraeng/FIickr/ Indrawan Arifin

67
SHARES
Share on FacebookShare on Twitter

Jakarta, Lontar.id – Keberadaan Galih Andika (20) hingga kini masih misterius. Sebelumnya, Andika bersama dua orang rekannya mendaki Gunung Bawakaraeng, melalui desa Lembanna, kecamatan Tinggimoncong, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Jumat (8/2/2019) lalu.

Namun, di tengah perjalanan di pos 5, dua rekannya yang tiba lebih dulu tak menemukan keberadaan Galih Andika. Rekannya terus melakukan pencarian hingga ke pos 6, namun Galih tak kunjung ditemukan.

Baca Juga: Gengsi dan Mimpi Indonesia di Mandalika

Mereka lalu melaporkan hilangnya Galih pada Minggu (10/2/2019). Sehingga Tim SAR gabungan mulai melakukan pencarian. Namun, sepekan selama pencarian, tepatnya Senin (18/2/2019) lalu, Tim SAR juga tak berhasil menemukan keberadaan Galih.

Dan membuat proses pencarian terpaksa dihentikan. Selanjutnya, Tim SAR hanya terus memantau melalui siaga pemantauan.

“Belum ada perkembangan, pencarian dihentikan hari ke-7 kemarin,” kata Humas Basarnas Makassar, Ade Hamsidar kepada Lontar.id saat dihubungi, Senin (25/2/2019).

Hilang Misterius

Sebelumnya, Tim SAR gabungan saat melakukan pencarian terhadap Galih Andika memfokuskan pada pos 5 dan 6. Itu berdasarkan keterangan rekan korban yang mengaku tak menemukan Galih saat sampai di Pos 5.

Baca Juga: Harta Karun dan Sejarah Qarun yang Tenggelam Bersama Kekayaannya

Saat proses pencarian itu, Ade menyebut pencarian terhadap Galih sangat tidak biasa. Sebab umumnya, pencarian terhadap pendaki hilang di Bawakaraeng akan ditemukan paling lambat dua hari.

“Cukup misterius. Anak-anak Tim SAR sampai bingung. Biasanya pendaki yang hilang di jalur biasanya sudah ditemukan dalam dua hari,” kata Ade.

Usaha maksimal Tim SAR dalam mencari keberadaan Galih tak hanya berfokus pada pos 5 dan 6.

Baca Juga: Cerita Nuske: Musik Rock Makassar Berkembang Sejak 80-an

Sebelumnya, para tim kemanusiaan tersebut juga menyisir wilayah Sungai dan Lembah di sekitar gunung Bawakaraeng.

Foto Galih Andika saat diupload oleh salah satu relawan yang ikut terlibat dalam pencarian, Muhammad Reza.

Namun, sepekan pencarian tak kunjung membuahkan hasil. Kabar keberadaan Galih hingga kini belum juga jelas. Salah satu relawan yang ikut terlibat dalam pencarian Galih, Muhammad Reza saat dihubungi mengatakan, kabar soal keberadaan Galih hingga kini belum ada perkembangan.

“Masih nihil. Kita semua serahkan kepada Allah, doakan saja semoga beliau cepat ditemukan,” kata Reza.

Share41Tweet11Share4SendShare
ADVERTISEMENT
Previous Post

Gengsi dan Mimpi Indonesia di Mandalika

Next Post

Keperawanan Gadis Indonesia Itu Dihargai Rp19 Miliar

Related Posts

Kerumunan warga Lisbon memenuhi jalanan setelah terpaksa meninggalkan stasiun Metro akibat listrik padam.
Internasional

Eropa Terguncang: Pemadaman Listrik Massal Luluhlantakkan Spanyol dan Portugal

by N. Halim
28 April 2025

Senin yang kelam melanda Eropa Barat. Dalam hitungan detik, jutaan penduduk Spanyol dan Portugal terseret ke dalam kegelapan total setelah...

Read more
Ketua KIP Pusat Mundur dari Posisi Ketua Umum Ika Usakti

Ketua KIP Pusat Mundur dari Posisi Ketua Umum Ika Usakti

8 July 2022
Wapres TInjau Gedung Sarinah

Wapres TInjau Gedung Sarinah

28 June 2022
Ma’ruf Amin Sebut Pisang Buah Paling Banyak Dikonsumsi Masyarakat Indonesia

Ma’ruf Amin Sebut Pisang Buah Paling Banyak Dikonsumsi Masyarakat Indonesia

31 March 2022
Perluas Pasar UMKM dan Hasil Pertanian dengan Digitalisasi di Pedesaan

Perluas Pasar UMKM dan Hasil Pertanian dengan Digitalisasi di Pedesaan

29 March 2022
Selama Libur Natal 2021 Jumlah Penumpang Kereta Rata-Rata 48.878 per Hari

Catat Tanggalnya, KAI Beri Potongan Harga Tiket Kereta hingga 60 Persen

26 March 2022
Lontar.id

PT. Lontar Media Nusantara

Follow us on social media:

  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
  • Redaksi

© 2019 Lontar.id - Aktual Relevan Menyegarkan

No Result
View All Result
  • PaliwaraNews
  • BiwaraIndepth
  • NusantaraBudaya
  • KanggaOlahraga
  • KolomOpini
  • RagamHiburan
  •  Etnis.idwarta identitas bangsa
  •  Cermis.idaktual dalam ingatan

© 2019 Lontar.id - Aktual Relevan Menyegarkan

Login to your account below

Forgotten Password?

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In