Lontar.id – Kementerian Ketenagakerjaan mengajak komitmen bersama seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kemnaker untuk memberikan perhatian dan upaya serius dalam mencegah pelecehan seksual dan kekerasan di tempat kerja.
Dilansir laman resmi Kemnaker, Senin, 29 November 2021, disebutkan bahwa lingkungan kerja yang aman sangat mendukung untuk mencapai hubungan industrial yang kuat dan produktif.
Dirjen PHI Jamsos Kemnaker, Indah Anggoro Putri, menegaskan guna mencapai lingkungan kerja yang aman, sangat penting untuk memastikan bahwa tempat kerja tersebut bebas dari segala bentuk diskriminasi, termasuk pelecehan dan kekerasan di tempat kerja.
“Ingat, dengan semangat Dirgahayu Korpri ke-50, kita benar-benar harus kerja secara produktif untuk mendukung pencapaian Indonesia yang tangguh dan semakin tumbuh,” ujar Indah Anggoro Putri dalam sambutan Apel Pagi Virtual Kemnaker HUT Korpri ke-50 bertajuk “Dengan Semangat HUT Korpri ke-50 Mari Kita Lakukan Pencegahan Pelecehan Seksual dan Kekerasan di Tempat Kerja”, Senin (29/11/2021)
Indah Anggoro Putri berpendapat sebagai Anggota Korpri, diharapkan dapat meningkatkan kontribusi, partisipasi dan inovasi untuk memajukan bangsa dan negara Indonesia menuju Indonesia tanggung dan tumbuh.
“Hal tersebut dapat kita capai melalui peningkatan kinerja ASN di setiap bidang pelayanan publik, dengan semangat professionalitas, penguatan solidaritas dan integritas,” katanya.