14 WNI Dipulangkan dari Panama City
Lontar.id – KBRI Panama City kembali bantu kepulangan para WNI yang bekerja sebagai Anak Buah Kapal dari Panama. Jumlahnya 14 orang.
Dilansir laman resmi Kemenlu, Kamis, 10 September 2020, ke-14 WNI tersebut bekerja di kapal Talasa, Chung Kuo 91, Chung Kuo 858 dan Chung Kuo 999 milik perusahaan Talasa Barbanza S.L. dan Gilontas Ocean Panama.
Dalam kesempatan pemulangan tersebut, perwakilan KBRI Panama City ikut mengantar ke airport Tocumen, Panama, pada Selasa, 8 September 2020, serta membagikan masker dan hand sanitizer untuk dibawa oleh para ABK dalam perjalanan. Penerbangan ke Indonesia dari Panama City dengan menggunakan pesawat kemanusiaan oleh perusahaan penerbangan KLM.
Dalam pemulangan ini, KBRI Panama City berkoordinasi intensif dengan pihak perusahaan, Agen ABK WNI serta penerbitan surat keterangan perjalanan untuk ABK WNI. Biaya pemulangan ini seluruhnya ditanggung oleh pihak perusahaan masing-masing. KBRI Panama City senantiasa memantau dan berkoordinasi intensif dengan semua pihak terkait untuk memastikan pemulangan-pemulangan ABK WNI selanjutnya sesuai waktu penyelesaian kontrak kerja ABK WNI yang bekerja pada kapal-kapal asing yang mempekerjakan ABK WNI.
Kemenag Upayakan Anggaran Tambahan untuk PJJ
Hingga saat ini banyak lembaga pendidikan agama dan keagamaan yang masih menerapkan pembelajaran jarak jauh atau PJJ. Hal itu akibat pandemi Covid-19
Menteri Agama Fachrul Razi mengatakan, pihaknya tengah mengupayakan tambahan anggaran untuk bantuan pelaksanaan PJJ. Hal tersebut sudah dibahas bersama Kementerian Keuangan dan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) atau Bappenas.
“Usulan tambahan anggaran ini untuk memastikan bahwa Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) tidak menjadi beban bagi para orang tua siswa dan mahasiswa, serta guru dan dosen,” ujar Menag, seperti tertulis dalam rilis, Kamis, 10 September 2020.
“Kementerian Agama telah membahas dengan Kementerian Keuangan dan Kementerian PPN tentang tambahan anggaran yang akan dipergunakan untuk penyelenggaraan pembelajaran jarak jauh di lingkungan Kementerian Agama,” lanjutnya.
Mobil PCR Jateng Swab 150 Orang di Pekalongan
Untuk mendeteksi awal dan mencegah penularan Covid-19 di Kota Pekalongan, Dinas Kesehatan (Dinkes) meminta kedatangan mobil PCR dari Provinsi Jawa Tengah untuk melakukan pemeriksaan swab terhadap masyarakat Kota Pekalongan.
Dilansir laman resmi Pemprov Jateng, dikatakan bahwa ini merupakan kali kedua mobil PCR datang ke Kota Pekalongan, untuk melakukan tes swab terhadap 100 personel Kodim 0710/Pekalongan, dan 50 pegawai Pemerintah Kota Pekalongan (personel Satpol PP, Dinas Kesehatan, serta Badan Keuangan Daerah di Kodim 0710/Pekalongan.
“Kali ini swab menyasar ke 100 personel Kodim 0710/Pekalongan, dan kami libatkan 25 personel Satpol PP serta beberapa orang dari BKD yang kontak erat dengan terkonfirmasi positif. Selain itu tenaga dari Dinkes, yakni tim PSC 119 juga melakukan tes swab,” papar Kepala Dinkes Kota Pekalongan, Slamet Budiyanto.
Ia menerangkan, dari 150 sampel tersebut, 50 sampel diperiksa di mobil dan sisanya dibawa ke Labkesda karena adanya keterbatasan pemeriksaan.
“Saat ini kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Pekalongan sebanyak 14 kasus, dengan rincian sembilan orang dirawat dan lima orang isolasi mandiri. Semoga kasus Covid-19 di Kota Pekalongan tidak bertambah lagi, dan kasus terkonfirmasi positif segera sembuh,” tutur Budi yang juga selaku Jubir Satgas Covid-19 Kota Pekalongan.
Usai Dibantai Kroasia, Timnas U-19 Jalani Recovery
Tim Nasional Indonesia U-19 menjalani recovery training pada Rabu, 9 September 2020, usai dibantai dengan skor 1-7 saat melakoni laga uji coba melawan Kroasia. Latihan digelar di Lapangan NK Mura, Hlapičina.
Pada latihan ini sebanyak 27 pemain melahap menu latihan dari tim pelatih dengan penuh semangat dan antusias. Para pemain fokus untuk laga uji coba selanjunta melawan Arab Saudi pada Jumat (11/9/2020) mendatang.
“Hari ini kami hanya satu kali latihan saja dengan menu recovery, terutama untuk pemain yang kemarin tampil melawan Kroasia. Untuk pemain yang tidak tampil atau menit bermainnya tidak lama kami memberikan materi latihan seperti biasa,” kata pelatih timnas U-19, Shin Tae-yong.
Setelah melawan Kroasia kemarin, Indonesia akan berduel dengan Arab Saudi pada 11 September di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Martin na Mauri.
Sementara itu, salah satu pemain yakni Muhammad Adi Satryo mengatakan bahwa kondisinya saat ini tidak ada masalah dan sudah fokus melawan Arab Saudi.
“Hari ini kami recovery training setelah kemarin bertanding,” kata Adi Satryo, seperti tertulis dalam rilis.