Gempa Bumi M 5,1 di Sumatera Barat Tak Berpotensi Tsunami
Lontar.id – Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,1 terjadi di wilayah Samudera Hindia Pantai Barat Sumatera, Rabu, 5 Agustus 2020 pukul 06.51 WIB. Gempa bumi tersebut tidak berpotensi tsunami.
Episenter gempa bumi terletak pada koordinat 1,66 LS dan 100,25 BT , atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 49 km Barat Daya Pesisir Selatan, Sumatera Barat pada kedalaman 41 km.
“Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi dangkal akibat aktivitas subduksi Lempeng Indo-Australia menunjam ke bawah Lempeng Eurasia,” tulis Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Rahmat Triyono, melalui rilis.
Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi memiliki mekanisme pergerakan naik (thrust fault).
Guncangan gempabumi ini dirasakan di Pesisir Selatan III-IV MMI ( *Bila pada siang hari dirasakan oleh orang banyak dalam rumah* ), Padang, Pariaman, Padang Pariaman III MMI ( *Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan akan truk berlalu* ), Padang Panjang, Bukittinggi, Agam II MMI ( *Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang* ). Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut.
Warga Diminta Dukung Pembangunan Tol Solo-Yogyakarta
Masyarakat diminta mendukung pembangunan Jalan Tol Solo-Yogyakarta sepanjang sekitar 35,6 kilometer, yang diproyeksikan melintasi tiga kabupaten, yakni Boyolali, Karanganyar dan Klaten. Sehingga pembangunannya dapat berjalan lancar.
Anggota Tim Persiapan Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan Kepentingan Umum Provinsi Jawa Tengah yang menangani Jalan Tol Solo-Yogyakarta, Endro Hudiyono, menjelaskan, pihaknya mulai melakukan sosialisasi dan konsultasi publik pembangunan jalan tol Solo-Yogyakarta di wilayah Kabupaten Klaten, Selasa, 4 Agustus 2020, seperti tertulis dalam rilis Pwmprov Jateng, Rabu, 5 Agustus 2020.
Mereka memberikan informasi terkait tahapan pengadaan tanah dan mekanisme pemberian ganti kerugian, serta minta agar warga selaku pihak yang berhak atas tanah sepakat mendukung pembangunan jalan tol yang diproyeksikan melintasi tiga kabupaten yakni Boyolali, Karanganyar dan Klaten, sepanjang sekitar 35,6 kilometer.
Menurutnya, ada sekitar 50 desa di Klaten yang akan dilalui pembangunan jalan tol. Jumlah itu adalah yang terbanyak, dibandingkan wilayah Kabupaten Boyolali dan Karanganyar.
Pemkab Semarang Dampingi Ponpes untuk Memutus Rantai Covid-19
Untuk memutus rantai penyebaran virus Corona di pondok pesantren (ponpes), Pemerintah Kabupaten Semarang melalui Puskesmas melakukan pendampingan kesehatan kepada 16 ribu orang santri, yang tersebar di lebih dari seratus ponpes. Selain pendampingan juga diberikan bantuan masker dan vitamin.
“Puskesmas setempat telah melakukan pendampingan sejak para santri memulai tahun ajaran baru pada Juli lalu. Kita pastikan mereka dalam keadaan sehat saat memasuki pondok pesantren untuk memutus rantai penularan virus di tempat belajar mereka,” terang Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang dr Ani Raharjo, seperti dilansir laman resmi Pemprov Jateng, Rabu, 5 Agustus 2020.
Disampaikan, pemberian vitamin dilakukan selama dua minggu, untuk meningkatkan imunitas para santri setelah menjalani libur panjang di tempat tinggal masing-masing. Menurutnya, adaptasi dari daerah asal ke lingkungan pondok memerlukan kekebalan tubuh agar tak terserang virus.
600 Mahasiswa UIN Lampung Dapat Keringanan Biaya Kuliah
Lebih 600 mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung dipastikan mendapat keringanan pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) tahun akademik 2020/2021.
UIN Lampung telah menerbitkan SK Rektor Nomor 170 Tahun 2020 tentang Penetapan Mahasiswa Penerima Keringanan UKT Terdampak Covid-19 Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung Tahun 2020 tertanggal 22 Juli 2020.
“UIN Raden Intan Lampung memberikan keringanan pembayaran UKT kepada 643 mahasiswa terdampak Covid-19,” terang Kasubbag Humas UIN Hayatul Islam di Lampung, Rabu, 5 Agustus 2020, melalui rilis tertulis Kemenag.