Lontar.id – Orang dalam pengawasan (ODP) yang berada di wilayah DKI Jakarta kini tidak mesti berada di rumah untuk menunggu hasil tes swab Covid-19. Pemerintah setempat telah membangun semacam penampungan bagi ODP.
Lokasi penampungan sementara ODP tersebut berada di Gedung Kesenian Tanah Abang, yang dilengkapi dengan bilik atau tenda untuk para ODP yang menunggu hasil swab Covid-19.
Jurnalis Lontar, Dumaz Artadi, mendokumentasikan penunjauan oleh Dinas Kesehatan dan Dinas Sosial DKI Jakarta di lokasi penampungan tersebut pada Selasa, 19 Mei 2020 siang.
Peninjauan itu sekaligus pengecekan terakhir sebelum tempat itu digunakan untuk menampung ODP. Berikut suasana dan perlengkapan yang ada di lokasi penampungan tersebut, yang didokumentasikan oleh jurnalis Lontar, Dumaz Artadi.
Seorang petugas Dinas Kesehatan DKI Jakarta melakukan cek terakhir kesiapan tenda bilik yang hari ini sudah digunakan oleh ODP yang menunggu hasil tes (19/5/2020). Foto: Lontar/Dumaz ArtadiBilik yang akan digunakan oleh orang dalam pantauan (ODP) saat menunggu hasil tes swab Covid-19, Selasa, 19 Mei 2020. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.Seorang petugas Dinas Kesehatan DKI Jakarta melakukan cek terakhir kesiapan tenda bilik yang hari ini sudah digunakan oleh ODP yang menunggu hasil tes (19/5/2020). Foto: Lontar/Dumaz ArtadiTenda pembatas di lokasi penampungan ODP di Gedung Kesenian Tanah Abang, Selasa, 19 Mei 2020. Foto: Lontar/Dumaz artadiPetugas dari Dinas Sosial DKI Jakarta meninjau kesiapan lokasi penampungan ODP di Gedung Kesenian Tanah Abang, Selasa, 19 Mei 2020. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.Deretan bilik tenda berisi tempat tidur yang akan digunakan oleh ODP di lokasi penampungan, Gedung Kesenian Tanah Abang, Selasa, 19 Mei 2020. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.