Lontar.id – Personel kepolisian memukul mundur massa aksi 1812 dari arah Jalan Kebon Sirih ke arah Tanah Abang, Jakarta Pusat. Massa berkumpul di perempatan Kebon Sirih, Jumat, 18 Desember 2020.
Polisi menggunakan kendaraan taktis, seperti motor trail, mobil Raisa (pengurai massa), dan mobil water canon, serta pelindung lengkap, seperti tameng, helm, dan dibekali senjata gas air mata.
Sebelumnya, massa aksi menuju ke arah Istana Negara. Mereka terlihat berjalan kaki dari arah Stasiun Tanah Abang mengarah ke arah Kebon Sirih. Setelah diurai, sebagian massa yang mengarah ke Tanah Abang dan ke arah Harmoni. Berikut foto-fotonya:
Peserta demo yang tidak mengantongi izin membentangkan spanduk Jumat, 18 Desember 2020. Aparat kepolisian memukul mundur massa aksi 1812 dari arah Jalan Kebon Sirih ke arah Tanah Abang, Jakarta Pusat. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.
Korps Marinir yang bersiga mengamankan area vital di kawasan Medan Merdeka Jumat, 18 Desember 2020. Aparat kepolisian memukul mundur massa aksi 1812 dari arah Jalan Kebon Sirih ke arah Tanah Abang, Jakarta Pusat. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.
Pasukan Sabhara Polri yang menjaga kawasan Patung Kuda Silang Monas Jumat, 18 Desember 2020. Aparat kepolisian memukul mundur massa aksi 1812 dari arah Jalan Kebon Sirih ke arah Tanah Abang, Jakarta Pusat. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.
Peserta aksi membentangkan spanduk saat dipukul mundur petugas, Jumat, 18 Desember 2020. Aparat kepolisian memukul mundur massa aksi 1812 dari arah Jalan Kebon Sirih ke arah Tanah Abang, Jakarta Pusat. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.
Petugas Brimob berjaga di kawasan Medan Merdeka Jumat, 18 Desember 2020. Aparat kepolisian memukul mundur massa aksi 1812 dari arah Jalan Kebon Sirih ke arah Tanah Abang, Jakarta Pusat. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.
Dua peserta demo yang meninggalkan kawasan Monas Jumat, 18 Desember 2020. Aparat kepolisian memukul mundur massa aksi 1812 dari arah Jalan Kebon Sirih ke arah Tanah Abang, Jakarta Pusat. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.
Peserta aksi yang dipukul mundur ke kawasan tanah abang Jumat, 18 Desember 2020. Aparat kepolisian memukul mundur massa aksi 1812 dari arah Jalan Kebon Sirih ke arah Tanah Abang, Jakarta Pusat. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.
Seorang perempuan yang membentangkan spanduk protes di kawasan Silang Monas, Jumat, 18 Desember 2020. Aparat kepolisian memukul mundur massa aksi 1812 dari arah Jalan Kebon Sirih ke arah Tanah Abang, Jakarta Pusat. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.
Suasana saat demo 1812 yang tidak mendapatkan izin di bubarkan petugas, Jumat, 18 Desember 2020. Foto: Lontar/Dumaz Artadi.