Lontar.id – Ketua Fraksi PPP DPR RI, H.M Amir Uskara melakukan doa bersama di depan kakbah saat momentum penyambutan tahun baru 2020, Rabu (1/1/2020). Hal itu dilakukan Legislator DPR RI tersebut bersama sang istri, Andi Tenri Ajeng, dan Ketua DPRD Kabupaten Gowa, Rafiuddin Rafing, serta rombongan lainnya yang tengah melaksanakan ibadah umrah.
“Amir Uskara bersama Ketua DPRD Gowa dan rombongan menyambut tahun baru 2020 dengan berdoa di depan Kakbah untuk ketentraman, kedamaian, dan kesejahteraan masyarakat Gowa,” kata Tenaga Ahli (TA) Amir Uskara, Irwan Abidin melalui keterangan tertulisnya.
Amir Uskara bersama sang istri telah hampir sepekan melaksanakan ibadah umrah di Mekah.
Momentum pergantian tahun juga tak dilewatkan keduanya bersama rombongan untuk berdoa demi ketenteraman masyarakat Kabupaten Gowa dan Indonesia pada khususnya.
Akhir tahun memang menjadi rutinitas Amir Uskara dan keluarga untuk melaksanakan ibadah umrah. Di akhir 2018 sebelumnya, Pimpinan Komisi XI DPR RI itu juga memboyong keluarganya untuk melaksanakan umrah. Peraih Gelar Doktor Ilmu Akuntansi di Universitas Padjajaran itu memang rutin melaksanakan doa bersama pada beberapa kegiatan setiap tahunnya.