Lontar.id – Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Nurdin Abdullah, membolehkan warga mengenakan sarung untuk masuk ke area rumah jabatan Gubernur Sulsel.
Melalui rilis tertulis Humas Sekretariat Daerah (Setda) Pemprov Sulsel, Nurdin menjelaskan hal itu. Menurutnya tidak ada larangan untuk mengenakan sarung atau sandal untuk masuk ke rujab.
“Tidak ada persyaratan macam-macam (masuk Rujab Gubernur). Pakai sarung pun masyarakat masuk di Rujab, bilang saja apalagi pakai sandal tidak pernah kita ada aturan harus pakai sepatu atau apa. Tidak ada aturan itu,” tegas Prof Nurdin Abdullah, di Rujab Gubernur Sulsel, Kamis (19/12/2019).
Sementara, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Sulsel, Mujiono, mengatakan, tak ada aturan khusus mengenai pakaian yang harus dikenakan masyarakat untuk menemui Gubernur Sulsel, sepanjang bersikap sopan dan wajar dalam tata krama masyarakat Sulsel.
“Intinya kita sipakatau, apalagi ini Gubernur,” ucapnya.