Lontar.id – Sebanyak 11 titik jalan di pusat Kota Makassar akan ditutup saat malam pergantian tahun 2019 ke 2020. Lokasinya di sekitar Pantai Losari.
Kepala Satuan Lalulintas (Kasat Lantas) Polrestabes Makassar, Kompol Fathur Rochman, menjelaskan, ke-11 titik tersebut, yakni sepanjang Jalan Jenderal Sudirman ke arah barat mulai dari persimpangan Jalan RA Kartini, sampai persimpangan Jalan Haji Bau.
Kemudian, sepanjang Jalan Dr Sam Ratulangi, hingga Jalan Pajongan Dg Ngalle, ke Jalan Bontolempangan, sampai Jalan Emy Saelan.
Titik ketiga, sepanjang Jalan Bontolempangan ke arah barat, mulai dari persimpangan Jalan HM Thamrin. Titik keempat, sepanjang Jalan Sultan Hasanuddin ke arah barat
mulai dari persimpangan Jalan Arief Rate, sampai persimpangan Jalan Pattimura.
Titik kelima, sepanjang Jalan Lamadukkelleng ke arah barat
mulai dari persimpangan, Jalan Arif Rahman Saleh, ke Jalan Datu Museng.
Lalu, sepanjang Jalan Mappanyukki ke arah barat mulai dari persimpangan Jalan Haji Bau, sampai persimpangan Jalan Cendrawasih ke timur, ke Jalan Merpati.
Selanjutnya, mulai Jalan WR Supratman, ke Jalan Ujung Pandang. Lalu, titik kesembilan sepanjang Jalan Penghibur dan Jalan Pasar Ikan. Titik ke-10, sepanjang Jalan Somba Opu ke Jalan Datu Museng. Dan titik ke-11 sepanjang Jalan Ujung Pandang hingga Jalan Riburanne.
Fathur Rochman menjelaskan, ruas jalan tersebug sengaja ditutup sebagai rekayasa lalulintas, tujuannya demi keamanan, keselamatan dan kelancaran lalu lintas pada pergantian tahun.
“Penutupan jalan atau rekaya lalu lintas di kawasan Pantai Losari hingga Monumen Mandala. Ruas jalan yang akan ditutup di malam tahun baru. Ruas jalan itu yang berada disekitar Pantai Losari dan Mandala,” jelasnya, Senin (30/12/2019).