Lontar.id – Sejumlah karyawan dan penyiar TVRI berencana memberikan bunga tangan (hand bucket), yang terdiri dari bunga lily atau bunga bakung putih dan bunga Aster pada Helmy Yahya, Selasa (28/1/2020).
Pemberian hand bucket tersebut merupakan bentuk dukungan moral kepada Helmy Yahya, yang memenuhi undangan Komisi 1 DPR RI terkait kekisruhan pemberhentiannya oleh Dewan Pengawas (Dewas) TVRI.
“Bunga lily putih atau bakung putih ini melambangkan kesucian, kemurnian, ketulusan, kemuliaan, pengabdian sekaligus persahabatan,” jelas Agil Samal, Presidium Komite Penyelamatan TVRI, melalui rilis tertulis, Selasa (28/1/2020).
Kata dia, kedekatan Helmy Yahya dengan karyawan di lingkungan LPP TVRI membuat karyawan dan penyiar merasa kehilangan sosok pemimpin yang egaliter dan membumi dengan segudang ide kreatif kepada bawahannya.
“Tak heran dengan tangan dingin, Helmy Yahya, mampu mengembalikan citra TVRI dan merebut hati pemirsa,” lanjutnya.
Sementara bunga tangan yang berisikan bunga aster, menurutnya melambangkan perasaan dan harapan dari karyawan dan para presenter TVRI kepada Helmy Yahya,al agar terus melakukan perubahan di tubuh TVRI, sehingga televisi tertua di Indonesia ini tetap tampil terkini dan mengedepankan jati diri bangsa.
Setelah pemberhentiannya sebagai Dirut TVRI, Helmy Yahya akan tetap menempuh jalur hukum untuk menemukan kebenaran yang hilang dalam hubungan antara dewan pengawas dan dewan direksi LPP TVRI.
Editor: Kurniawan